Monday, March 30, 2015

Inilah Manfaat Ampas Kopi Untuk Kecantikan


Sebagian besar dari kita pasti pernah minum kopi. Kita tahu bahwa kopi merupakan salah satu minuman favorit bukan hanya untuk para pria tapi juga para wanita senang minum kopi. Apabila ingin meminum secangkir kopi kita bisa menikmatinya dimana saja dari tempat yang mewah sampai dipingir jalan. Kopi dinikmati tidak hanya saat sedang bersantai, kopi juga sering dinikmati apabila kita sedang mengalami rasa ngantuk.

Minuman yang seringkali diminum di pagi hari ini memang mempunyai beberapa kegunaan bagi kesehatan tubuh. Misalnya saja sebagai antioksidan, menurunkan resiko diabetes, serta meningkatkan mood.

Menurut studi yang dilakukan di Universitas Rutger’s di New Jersey Amerika Serikat menyatakan bahwa kafein dalam kopi dapat menghambat ART (enzim protein dalam kulit) yang merupakan penyebab dari kanker kulit. Selain itu, ternyata ampas kopi juga memiliki manfaat yang baik untuk kecantikan. 

Apa saja manfaat dari ampas kopi untuk kecantikan, berikut ulasannya.

Mencerahkan Wajah

Jika anda mengalami masalah kulit seperti wajah kusam karena sering terkena paparan sinar matahari secara langsung. Anda bisa menggunakan ampas kopi sebagai perawatan pada wajah anda. 

Caranya mudah, yakni hanya dengan mencapurkan ampas kopi dengan minyak zaitun dan bubuk bengkoang kemudian oleskan pada wajah anda. Diamkan selama kurang lebih 15 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih.

Menghilangkan Selulit

Sesulit merupakan garis-garis putih yang terdapat pada paha, perut bahkan pantat. Selulit seringkali dianggap menggagu, karena membuat kulit pada tubuh kita menjadi tidak mulus. untuk mengatasi permasalah tersebut. 

Caranya yakni gunakan ampas kopi yang dicampur dengan minyak zaitun. Campur rata ampas kopi dengan minyak zaitun, kemudian oleskan pada bagian tubuh yang terdapat selulit. Setelah itu bilas dengan air bersih. Gunakan secara teratur dan imbangi dengan olahraga agar selulit cepat hilang dari tubuh.

Mempercepat Pertumbuhan Rambut

Perawatan rambut dengan menggunakan ampas kopi bisa membantu untuk mempercepat pertumbuhan rambut dan membuatnya semakin tampak berkilau. 

Untuk mendapatkan manfaat nya cukup mudah, hanya perlu mengaplikasikan ampas kopi pada rambut sebelum keramas. Balurkan ampas kopi secara merata sambil diberi pijatan ringan. Perawatan kecantikan rambut ini dapat merangsang folikel rambut untuk memaksimalkan kinerjanya, sehingga rambut akan tumbuh lebih subur dan lebih cepat.

Mengangkat Sel Kulit Mati

Selain dapat mencerahkan wajah, ampas dari kopi ternyata juga dapat digunakan untuk mengangkat sel kulit mati pada siku maupun lutut. Dengan menggunakan ampas kopi sebagai scrub dapat membuat kulit anda bebas dari sel kulit mati dan menjadikan kulit anda lebih halus. 

Anda dapat membuat scrub sendiri dengan cara mencampur antara ampas kopi dengan tambahan gula. Selain dapat membuat kulit halus, campuran tersebut juga dapat berguna untuk mengencangkan kulit dan menghilangkan kantung mata.

Tambahan

Menghilangkan Bau Anyir / Amis

Ketika setelah menyantap makanan yang beraroma menyengat ataupun misalnya sehabis memasak ikan tentunya tangan kita menjadi amis. Terkadang susah dihilangkan walaupun sudah dicuci. Nah untuk menghilangkannya kita dapat juga dengan memanfaatkan ampas kopi. 

Cukup dengan menggosokkan ampas kopi secara merata di tangan kita. Lalu cuci tangan seperti biasa menggunakan sabun. Dan akhirnya tangan pun menjadi bersih dan terbebas dari bau amis atau aroma menyengat lainnya.

Itulah beberapa manfaat dari ampas kopi untuk kecantikan. Perawatan kecantikan tidak musti mahal dan bisa dilakukan di rumah dengan biaya murah. Setelah mengetahui adanya khasiat dari ampas kopi untuk kecantikan, kini anda dapat melakukan perawatan kecantikan di rumah.

Selamat mencoba....

Share This Article Facebook +Google Twitter Digg Reddit
Tags:

0 Responses to “Inilah Manfaat Ampas Kopi Untuk Kecantikan”

Post a Comment

Subscribe

Copyright © 2015 Technoclips. All rights reserved.