Monday, March 30, 2015

9 Pemakaman Paling Seram dan Unik di Dunia


Beritakarawang.com, Apa yang ada dibenak Anda jika mendengar kata pemakaman? Mungkin sebagian besar akan berpikir bahwa pemakaman adalah mengubur jasad di dalam tanah atau dimasukkan ke dalam peti. Tidak hanya itu, mungkin ada juga yang mengubur jasad dengan membakar dan membuang abunya ke dalam air. Namun yang jelas semua itu dilakukan tanpa menyimpan jasad tengkorak di secara terbuka bukan?

Bayangkan apa yang akan terjadi jika Anda menemukan kumpulan tengkorak yang di awetkan dan diberi beberapa aksesoris pada bagian tubuhnya. Mungkin ini akan terlihat menyeramkan namun membuat Anda terheran karena tengkorak ini adalah jasad orang yang sudah meninggal.

Terdapat beberapa lokasi di dunia yang menjadi tempat pemakaman luar biasa  karena menyimpan sisa jasad secara berbeda. Dilansir dari BuzzFeed, Jumat (20/2/2015), dikutip dari liputan6.com, berikut beberapa pemakaman mengerikan yang dapat membuat Anda terkejut dan tercengang.







1. Lampa, Peru

 

Salah satu pemakaman yang menakjubkan berada di desa Lampa, Peru. Seorang bangsawan di desa tersebut menulusuri silsilah orang-orang terdahulu yang mendirikan desa pertambangan dan mengajukan petisi kepada gereja lokal untuk menggali tulang mereka.  Gereja tersebut juga digunakan sebagai pemakaman dengan dekorasi yang dibuat sendiri. Dinding gereja dipenuhi dengan kerangka yang digantung mengelilingi bagian interior gereja.







2. Waldassen, Jerman



Beberapa orang yang dianggap suci akan diperlakukan dengan cara ini. Kerangka tulang belulang diberikan perhiasan di seluruh tubuhnya. Ini menjadi popular pada abad ke-17 dan ke-18.







3. Sedlec Ossuary, Republik Ceko



Pemakaman ini terletak di Sedlec, dekat Kutna Hora, di Republik Ceko. Pemakaman yang sering disebut “The Bone Chruch” menghiasi interior sebuah gereja dengan tulang dari kuburan lokal.

4. Bangkok, Thailand




Budaya menghias tulang terdapat di negara Thailand. Tengkorak ini diawetkan, dilapisi dengan emas, dan disimpan di tempat terhormat. Tampilan yang tidak biasa dapat dilihat pada tengkorak ini dimana mata mereka ditutupi dengan bantal emas. Beberapa tengkorak didapat dari yayasan yang menyediakan tempat bagi orang-orang yang tidak memiliki biaya untuk membayar pemakaman.







5. Roma, Italia


Hingga abad ke-19 sebagian besar pemakaman berlangsung di halaman gereja. Namun, ketika pemakaman ini telah penuh, jasad yang lama akan di hapus untuk membuat ruang bagi yang baru. Namun, tulang-tulang tersebut akan tetap disimpannya. Kondisi ini dapat Anda temukan di biara Kapusin Santa Maria della Concezione di Roma. Untuk beberapa biarawan yang meninggal di biara tersebut, tulangnya akan dibuat seperti replika manusia dengan menyertakan baju yang menyelimutinya.







6. Lombok Village, Indonesia


Tidak hanya di luar negeri, Anda juga bisa menemukan pemakaman yang mengerikan di desa Lombok, di pulau Sulawesi. Pemakaman ini merupakan yang paling indah diantara gua pemakaman di Asia. Pada bagian tengah gua, tengkorak diletakkan di atas batu berlumut dan di sekitarnya terdapat peti mati yang penuh dengan tulang dari berbagai generasi warga desa.

7. Brno, Republik Ceko


Kerangka tengkorak juga bisa Anda temukan di biara Kapusin di Brno, Republik Ceko. Kerangka tengkorak yang ada di tempat ini adalah kerangka dari semua saudara dari biara pada abad ke-17. Hanya ada satu peti mati di biara ini yang digunakan untuk mengantar jasad ke ruang pengeringan dan kemudian dibebaskan dari peti dan akan disimpan untuk pemakaman berikutnya.







8. Palermo, Sisilia


Koleksi terbesar ini berada di ruang bawah tanah biara Kapusin di Palermo. Lebih dari seribu Jasad yang diawetkan sehingga menjadi koleksi mumi terbesar di dunia. Pemakaman ini diletakkan berdasarkan kelas yang berbeda termasuk bayi dan wanita yang masih perawan.







9. Gangi, Sisilia


Koleksi mumi lainnya terdapat di Gangi. Pemakaman ini terletak di bawah gereja tertua dan terbesar di kota ini yang dipenuhi dengan kerangka mantan staf rohaniwan. Mereka mencoba untuk mengobati wajah dengan lilin untuk menjaga keawetan agar tetap mirip. Selain itu, mereka juga memakaikan jubah sesuai dengan profesi mereka.

Share This Article Facebook +Google Twitter Digg Reddit
Tags:

0 Responses to “9 Pemakaman Paling Seram dan Unik di Dunia”

Post a Comment

Subscribe

Copyright © 2015 Technoclips. All rights reserved.